Cintai Lingkungan, Satgas Pamtas Yonif 645/Gty Bersama Instansi Perbatasan Gelar Jalan Sehat dan Karya Bhakti

  • Bagikan

Bengkayang, Kalbar IndoTimeNews.com – Cintai Lingkungan di Perbatasan dan sebagai wujud kepedulian terhadap keindahan lingkungan, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-Malaysia Yonif 645/Gardatama Yudha bersama Forkopimcam dan Instansi-Instansi pilar perbatasan gelar jalan sehat dan Karya Bhakti pembersihan lingkungan di areal sekitar Titik Nol Zona Netral Perbatasan RI-Malaysia di Dusun Jagoi, Desa Jagoi Babang, Kecamatan Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang, Kalbar.

Demikian disampaikan Komandan Satgas (Dansatgas) Pamtas RI-Malaysia Yonif 645/Gardatama Yudha, Letnan Kolonel Inf Hudallah, S.H., dalam keterangan tertulisnya di Markas Komando Taktis (Makotis) Gabma Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau. Senin, 06 Februari 2023.

Dansatgas mengatakan, kegiatan jalan sehat dan karya bhakti tersebut merupakan sinergitas di wilayah perbatasan dan bentuk kepedulian dalam menjaga kebersihan serta keindahan di sekitar Titik Nol Zona Netral Perbatasan RI-Malaysia.

Dikatakannya, Semangat kebersamaan dan kekompakan antara prajurit satgas pamtas yonif 645/Gty sangat terlihat dalam kegiatan jalan sehat dan Karya Bhakti pembersihan sekitar Titik Nol Zona Netral Perbatasan RI-Malaysia tersebut, kegiatan ini merupakan wujud sinergitas dan komitmen bersama sebagai garda terdepan diperbatasan RI-MLY.

“Ini bagian dari wujud Sinergitas Satgas Pamtas Yonif 645/GTY dengan Forkompimcam, semua instansi terkait, secara bersama-sama secara bahu membahu dan bergotong royong untuk menjaga kebersihan di wilayah perbatasan,” tegasnya

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Jagoi Babang Bapak Saidin, Danramil Jagoi Babang diwakili Serka Hendrik, Kapolsek Jagoi Babang diwakili Aipda Wiryanda, Wadan Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Mayor Inf Agus Dwi Prabowo, Dan SSK II Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Lettu Inf Prayudy Yusga, Pasi Ter Satgas Pamtas Yonif 645/Gty, Letda Inf Syahrul, Kepala Kantor Bea dan Cukai Jagoi Babang diwakili Bapak Ridwan, Kepala Kantor Karantina Kesehatan Jagoi Babang diwakili Bapak Charlie, Kepala Pos Imigrasi Jagoi Babang diwakili Ibu Helena Meklin, Kepala Kantor Kelautan dan Perikanan Jagoi Babang diwakili Bapak Karel Baharuddin, Kades Jagoi Babang, Bapak Dedeng S.pd., Ketua DAD Kecamatan Jagoi Babang, Bapak Kasmito, Warga masyarakat Dusun Jagoi Babang, Siswa/siswi SMAN 1 Jagoi Babang, SMKN 1 Jagoi Babang dan SMPN 1 Jagoi Babang.

“Semoga kebersamaan seperti ini bisa kita jaga dan ditingkatkan lagi dalam berbagai kesempatan dan kegiatan teritorial di medan penugasan operasi di wilayah perbatasan, sehingga kedepan slogan TNI kuat bersama Rakyat benar adanya dan semakin kokoh” tutup Dansatgas
(Pen Satgas Pamtas Yonif 645/Gty)

Editor: Libertus

  • Bagikan