SANGGAU, IndoTimeNews.com – Bupati Sanggau Paolus Hadi meresmikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M.TH. Djaman Sanggau, Kalbar, pada Senin 25 September 2023.
Peresmian tersebut di tandai dengan bunyi sirene oleh Bupati Sanggau dan di lanjutkan dengan pemotongan pita oleh wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot. Di lanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Sanggau dan di lanjutkan dengan penandatangan prasasti Rumah ODGJ.
Hadir dalam kegiatan tersebut
perwakilan Kementerian Kesehatan Yayan Gusman.
Dalam sambutannya Paolus Hadi mengajak masyarakat Sanggau yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan datang dan memanfaatkan fasilitas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M.TH. Djaman di Komplek Sabang Merah Semboja, Kelurahan Bunut, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalbar.
Ajakan tersebut ia sampaikan ketika meresmikan gedung baru poli pelayanan rawat jalan (PRJ) RSUD M. TH. Djaman Sanggau tipe B.
Paolus Hadi yang di dampingi Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot dan Sekda Sanggau Kukuh Triyatmaka serta Forkopimda Sanggau meninjau ke dalam gedung RSUD dan memeriksa setiap ruangan yang ada.
Dalam kesempatan tersebut Paolus juga turut menyapa dan menggunjungi sejumlah pasien rawat jalan.
Bupati Sanggau Paolus Hadi mengucapkan terima kasih kepada Kementrian Kesehatan RI yang telah memberi izin operasi RSUD M. TH. Djaman Sanggau di gedung baru.
“Meski izin operasi gedung baru masih berinduk di RSUD M. TH Djaman Sanggau yang lama di Kelurahan Beringin, namun Kementerian Kesehatan RI memberi izin operasi selama satu tahun kedepan untuk RSUD M. TH. Djaman merelokasi seluruh fasilitas utama RSUD ke Gedung RSUD yang baru. Ini menjadi tantangan besar Pemkab Sanggau menyelesaikan fasilitas rawat inap yang saat ini sedang dalam pengerjaan,” ucapnya.
“Selain itu harus di dukung juga oleh sumber daya manusia (SDM) di bidang kesehatan. Seperti dokter umum dan dokter spesialis. Semua harus kita penuhi,” katanya.
Sementara Itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau, Ginting mengatakan RSUD. M. TH. Djaman yang baru di resmikan ini menjadi Rumah Sakit rujukan regional.
“Nantinya akan menangani pasien rujukan dari kabupaten-kabupaten terdekat,” katanya.
“Nanti akan melayani pasien rujukan dari berbagai daerah seperti Kabupaten Sekadau, Landak dan lainya,” jelasnya.
Lebih lanjut ia katakan, saat ini RSUD M. TH. Djaman Sanggau memiliki 18 dokter spesialis dan 15 dokter umum. Meski demikian, kebutuhan dokter spesialis masih kurang . Pemkab Sanggau telah mengusulkan ke Kementrian Kesehatan untuk menambah kekurangan SDM kesehatan di Kabupaten Sanggau.
“Kita juga telah memberikan beasiswa pada putra daerah untuk menempuh pendidikan di bidang kesehatan, seperti dokter umum maupun dokter spesialis. Selain itu juga kita menyiapkan insentif yang menarik supaya tenaga kesehatan itu berminat mengabdi di Sanggau,” ujarnya.
Meski begitu Ginting berharap ada kebijakan dari pemerintah pusat agar membantu daerah-daerah yang masih mengalami kekurangan tenaga kesehatan.
Sementara itu, Dirut RSUD M. TH. Djaman Sanggau, Edi Prabowo merasa bersyukur dan berterimakasih kepada pemerintah Kabupaten Sanggau yang telah mengalokasikan dana yang cukup besar untuk dunia Kesehatan di Kabupaten Sanggau.
Dalam rangka peresmian dan pelayanan poli rawat jalan RSUD MTH Djaman di gedung baru hari ini. Tentunya merupakan hari yang bersejarah bagi kami. Sanggau bangga mengukir sejarah “Sabang Merah” bahwa akhirnya dapat berikan pelayanan di gedung rumah sakit baru ini dimulai dari poli klinik rawat jalan dan beberapa layanan penunjang seperti laboratorium dan radiologi.
“Ini juga merupakan proses yang cukup panjang hingga kami dapat menempati gedung ini cuma kita di kasi batas 1 tahun . Karena setelah satu tahun semua layanan belum bergabung di sini. Izin operasional rumah sakitnya harus di bikin 2, di sini dan di sana dan dengan dua manajemen. Artinya di sana punya direktur di sini punya direktur juga tapi saya yakin setahun. Tahun depan kita bisa pindahkan seluruh layanan di gedung rumah sakit yang baru ini melalui APBD mengalokasikan rawat inap kemudian bangunan lab kemudian sebagian gedung manajemen dan ini semua berasal dari dana APBD Kabupaten Sanggau. Ini membuktikan bahwa Bupati dan Wakil Bupati Sanggau komit untuk menunjang layanan kesehatan untuk mewujudkan Sanggau sehat. Tentunya di rumah sakit M. TH. Djaman untuk itu kami ucapkan banyak terima kasih Bapak. Dengan di resmikannya rumah sakit baru nantinya ini Tentunya ini tantangan tersendiri buat kami di rumah sakit karena dengan melayani di gedung yang sudah megah tentunya pelayanan yang kita berikan ke masyarakat adalah layanan yang terbaik layanan yang bermutu yang fokus pada keselamatan pasien. Tentunya jadi tantangan kita dan kedepannya mungkin bisa mewujudkan pelayanan tanpa keluhan ya mudah-mudahan nanti bisa mewujudkannya kami sampaikan juga Pak Bupati bahwa di akhir saya selaku direktur maupun selaku ASN menyelesaikan 2 PR besar bapak yang pertama itu kemarin kita sudah melakukan akreditasi rumah sakit dan tinggal menunggu hasilnya Semoga bisa maksimal Paripurna itu doa kita bersama amin,, dan yang kedua silakan layanan rumah sakit dari gedung lama ke gedung yang baru ini ini juga cukup energi kita bersama dan saya ucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran tas hospitalia RSUD MK zaman yang telah mendukung kedua kegiatan besar tersebut karena tanpa dukungan Bapak Ibu sekalian tidak mungkin kedua hal ini bisa kita laksanakan dengan baik kami sampaikan juga bapak bahwa untuk layanan perawat jalan yang kita laksanakan di rumah sakit ini meliputi poliklinik penyakit dalam poliklinik kebidanan klinik bedah Politeknik anak poliklinik saraf poliklinik bedah saraf poliklinik jantung poliklinik terapi wicara klinik gizi poliklinik fisioterapi dan gigi dengan dua layanan penunjang yaitu laboratorium dan radiologi. Kita berharap tentunya pelayanan di Rumah Sakit baru ini tentunya pasien akan merasa lebih nyaman karena kalau kita lihat Ruang tunggunya sudah sangat menghargai jika di banding dengan rumah sakit yang lama yang begitu sempit sumpek dan panas tentunya demikian,” tutupnya.