Bengkayang, IndoTimeNews.com – dikenal sebagai pemimpin yang bijaksana dan penuh dedikasi dalam melestarikan budaya Dayak serta mempersatukan masyarakat. Namun, biaya perawatan yang tinggi menjadi kendala besar bagi keluarganya untuk memberikan pengobatan yang memadai.
Dalam semangat kebersamaan, masyarakat Dusun Laek mengimbau kepada organisasi Dayak, baik di tingkat lokal maupun nasional, serta berbagai pihak yang peduli, untuk memberikan dukungan, baik dalam bentuk materi maupun non materi. Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban keluarga Apo dan mempercepat penyembuhan.
Penggalangan dana mulai dilakukan melalui berbagai platform dan secara langsung di Dusun Laek. Salah seorang pemuda Kecamatan Tujuh Belas yang enggan disebutkan mengungkapkan namanya harapannya agar organisasi Pemuda Dayak juga memberikan perhatian kepada beliau.
“Kami berharap organisasi Dayak, baik yang ada di tingkat lokal maupun pusat, ingin memberikan perhatian kepada salah satu tokoh adat Dayak yang kini sedang terbaring sakit. Ini adalah wujud solidaritas dan rasa kebersamaan kita,” ucapnya.
Masyarakat juga mengajak seluruh pihak untuk berdoa bersama demi kesembuhan Apo.
“Dia adalah sosok yang sangat berarti bagi kita semua. Saatnya kita menunjukkan rasa kepedulian dan solidaritas kita,” tambahnya.
Bagi yang ingin memberikan bantuan, dapat menghubungi alamat yang tercantum di media sosial atau mengunjungi kantor desa setempat. Dengan dukungan bersama, diharapkan kesehatan Apo dapat segera pulih sehingga ia dapat kembali berkontribusi
“Mari kita menunjukkan bahwa rasa kebersamaan dan kepedulian sebagai masyarakat dalam rasa solidaritas/ kebersamaan antar sesama masarakat pada umumnya dan masyarakat Dayak pada khususnya menjadi kekuatan utama,” tutupnya.