banner 728x90 banner 728x90

Bupati Sanggau Buka Acara Konsultasi Publik Ranwil RPJMD Kabupaten Sanggau

  • Bagikan

Sanggau, IndoTimeNews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sanggau menggelar acara Konsultasi Publik Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Sanggau 2025 – 2029 di Aula Hotel Harvey, Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Ilir Kota, Kabupaten Sanggau, Kamis (6/3/25).

Kegiatan dibuka langsung oleh Bupati Sanggau Yohanes Ontot, didampingi Wakil Bupati SanggauSusanaHerpena, Kapolres Sanggau AKBPSuparnoAgusCandraKusumah, Dandim 1204/Sgu, Letkol Inf Subandi, Ketua DPRD yang diwakili, perwakilan organisasi masyarakat (Ormas) Kabupaten Sanggau, serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Dalam kesempatan tersebut, para pemangku kepentingan diajak untuk bersama-sama bergerak dan bergandengan tangan dalam mewujudkan pembangunan daerah yang lebih baik.

Dalam sambuatannya Bupati Sanggau menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, pemerintah desa, serta para kepala wilayah (kawil) di daerah-daerah masing-masing.

“Saya memahami tantangan yang dihadapi anggota DPRD, terutama dalam hal distribusi aspirasi masyarakat yang cukup luas. Terkadang, jumlah konstituen yang harus dilayani cukup banyak, sehingga pembagian anggaran harus dilakukan dengan efisien dan merata,” terangnya.

Dirinya juga berharap dengan di adakannya kegiatan ini agar aspirasi yang disampaikan oleh DPRD dapat berjalan dengan baik dan dapat terealisasi sesuai visi misi pembangunan daerah.

“Perusahaan atau instansi terkait juga diharapkan turut berkontribusi dan tidak ragu dalam menjalankan program yang telah direncanakan, terutama dalam membangun citra daerah (brand image) yang lebih baik lagi,” tuturnya.

Dengan adanya konsultasi publik, seperti ini, diharapkan perencanaan pembangunan daerah dapat menjadi lebih baik dan tepat sasaran, sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang ada di Kabupaten Sanggau.

  • Bagikan